Cara membuat software android sederhana – Aplikasi android atau Android APK merupakan suatu hal yang sangat akrab dengan kita untuk saat ini. Untuk beberapa tahun lalu, jika kita ingin membuat sebuah aplikasi android maka kita harus menguasai programing level intermediate (menengah) atau Advance (lanjutan). Namun untuk saat ini anda tidak perlu menguasai bidang programming, karena telah banyak penyedia website yang dapat membantu anda dalam membuat aplikasi android baik yang gratis ataupun yang berbayar.
Bagi anda yang ingin menjadi developer andorid, apalagi yang masih pemula atau newbie maka kami menyarankan anda untuk memulai dari yang paling mudah dan gratis. Kemudian cara membuat aplikasi android ini akan semakin meningkat dengan membuat aplikasi android yang dapat di monetize. Jangan takut jika menggunakan yang simpe atau gratis, karena ini masih dapat membuat anda menghasilkan uang, namun untuk fiturnya tidak sebanyak yang berbayar. Untuk lebih jelasnya inilah bebera[a website yang dapat anda gunakan.
2 Website Gratis Untuk Membuat Software Android Sederhana
MIT App Inventor
MIT App Inventor ini dapat anda gunakan dalam cara membuat software android sederhana yang telah paham koding namun belum ingin merogeh kocek dalam. Aplikasi ini open source yang dikelola oleh MIT dan sebelumnya pernah dikelola oleh Google. Menurut beberapa review, situs ini dapat membuat animasi dan games android. Aplikasi juga dibuat dengan komponen yang dipadukan dengan tampilan desain.
Kelebihan MT ini selain gratis ialah sederhana dan cocok digunakan untuk anda yang bukan lulusan ilmu komputer. Bahkan banyak aplikasi-aplikasi yang sukses menggunakan Inventor, jadi jangan ragu untuk mencoba situs ini dalam menghasilkan karya anda. Siapa tahu aplikasi atau sofware yang anda buat dapat mengikuti jejak beberapa aplikasi android yang telah sukses saat ini.
Buzztouch
Cara membuat aplikasi android selanjutnya dengan menggunakan website ialah dengan menggunakan layanan Buzztouch. Layanan ini merupakan tempat yang hebat dalam membantu anda. bahkan layanan ini dapat juga digunakan untuk membuat aplikasi IOS, hebat kan? Melalui fiturnya yang disebut dengan plugin, bahasa pemrograman yang terkenal rumit akan menjadi sangat mudah. Oleh sebab itu, kita dapat bekarya sesuka hati kita dengan sebanyak mungkin. Caranya hanya dengan membuat layout dengan control panel online lalu mulai diedit dengan software development. Selain itu, layanan ini dapat juga digunakan untuk mengedit aplikasi yang telah kita buat meskipun telah dipublish.
Kelebihan lainnya ialah web ini akan memberikan hak akses dan fleksibilitas yang tinggi sehingga dapat dibuat untuk banyak hal. Namun, kelonggaran ini menyebabkan Buzztouch termasuk aplikasi maker yang cukup rumit, tetapi banyak digunakan orang untuk mengkomersilkan aplikasi yang telah dibuatnya.
Baca juga : Cara mudah root android
Semua harga aplikasi yang kami berikan dalam cara membuat software android sederhana ini semuanya gratis dan mudah untuk digunakan. Jadi tunggu apa lagi, apabila memiliki kreatfitas dan ingin menyalurkan hobi dengan membuat aplikasi segera bekarya! Semoga sukses.