Bagi anda yang sedang mencari cara instal wordpress di cpanel maka disinilah tempatnya karena hari ini kita akan membahas seputar cara menginstal wordpress pada cpanel, taukah anda ? sebenarnya ada tiga cara menginstal wordpress yaitu dengan cara softaculous, bantuan fantastico atau yang terakhir dengan cara manual. tetapi bila anda tak mau ambil pusing maka saya menyarankan anda untuk menggunakan bantuan fantastico dan softaculous, dengan bantuan kedua cara ini maka proses instalasi pun dapat dikerjakan oleh siapa saja termasuk anda sebagai pemula ataupun yang sudah mahir di dunia bisnis. Nah jika anda ingin mengetahui cara instal wordpress di cpanel lebih lanjut maka perhatikanlah tulisan yang ada di bawah ini dengan seksama.
Cara Aman Dalam Menginstal Wordpress Pada Cpanel
- Cara instal wordpress di cpanel yang pertama adalah dengan masuk ke cpanel hosting anda kemudian jangan lupa masukkan username beserta password nya
- Setelah itu andabisa menscroll kebawah untuk mencari link softaculous kemudian klik lah link tersebut dan anda akan di bawa kehalaman selanjutnya
- Jika anda sudah berada di halaman softaculous ini maka cara selanjutnya adalah dengan melihat logo atau lambang wordpress nya terlebih dahulu dihalaman instalasi lalu arahkan mouse anda ke logo itu dan klik instal
- Berikutnya anda akan masuk ke halaman selanjutnya dimana anda dapat memasukkan data – data untuk domain yang akan di instal script wordpress. Contoh data yang harus anda masukkan adalah nama blog, deskripsi, nama domain nya, admin password, dan juga admin user name, sedangkan pada kolom yang lainnya bisa anda kosongkan saja atau tidak perlu di isi
- Cara instal wordpress di cpanel yang selanjutnya yaitu jangan lupa untuk menyimpan data – data penting WP admin contohnya seperti password dan juga user name nya, selain itu juga cek ulang data yang anda masukkan dan jika sudah merasa yakin maka anda bisa menekan tulisan instal dan tunggu lah proses instalasi nya yang hanya menunggu beberapa menit saja
- Setelah proses instalasi selesai maka langkah yang terakhir adalah dengan memeriksa WP admin anda, silahkan masuk ke WP admin dengan cara mengetik namadomain.com/wp-admin pada browser anda, jika sudah terbuka halamannya maka masukkan user name yang diikuti dengan passwordnya yang sudah dibuat, nah jika anda sudah sampai pada cara yang kelima ini maka itu berarti instalasi wordpress pada cpanel anda sudah selesai dan berhasil.
Baca juga : Cara Membuat Blog di Wordpress Terbaru 2015
Saya kira itu saja yang dapat disampaikan pada kesempatan kali ini semoga bisa menambah ilmu pengetahuan dan pengalaman anda seputar cara instal wordpress di cpanel.