Saat ini memang sedang banyaknya smartphone keluaran terbaru yang ada di pasaran, sehingga kita gak kesulitan lagi jika ingin membelinya. Dan bahkan ada juga di antara kita yang membuat list ponsel yang akan dibeli. Akan tetapi yang menjadi masalahnya adalah untuk menentukan pilihan mana yang pantas untuk dibeli.
Jika kita lihat sekarang ini vendor smartphone telah banyak mengeluarkan produk terbarunya apakah itu dari kelas menengah ke bawah sampai atas. Kemudian ada beragam spesifikasi, varian warna, bentuk dan harga yang beredar di pasaran. Kemudian selain itu, dari masing-masing smartphone tersebut juga memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Nah, agar kalian gak bingung membeli dan menyesal di kemudian hari, maka kalian bisa simak tips membeli smartphone baru dibawah ini.
Tips Membeli Smartphone Baru di Tahun 2019
1. RAM
Jika prosesor bagus dengan 1GHz namun belum tentu kinerja Android akan cepat, sebab kalau gak didukung oleh RAM (Random-Access Memory) yang mumpuni, maka akan mustahil sistem operasi smartphone akan dapat bekerja dengan cepat, malah bisa saja yang terjadi “lag” pada handphone kalian.
Jadi jika semakin RAM besar maka semakin leluasa juga untuk menggunakan ponsel tersebut. Sebab jika smartphone yang bekerja multitasking tentu juga membutuhkan RAM yang besar, kalau gak maka ponsel pintar tersebut akan mengalami masalah.
Akan tetapi perlu diperhatikan juga keperluan dari si pemakai. Jika kalian gak suka membuka banyak aplikasi maka RAM dengan 2 GB juga sudah cukup, namun kalau kalian hobi mengakses banyak aplikasi maka yang diperlukan adalah RAM minimal 2 atau 3 GB.
Apalagi bagi kalian yang hobi main game di smartphone tentu dibutuhkan RAM yang sangat besar.
2. Daya Baterai
Selanjutnya tips untuk membeli smartphone baru lainnya adalah kalian harus memperhatikan daya atau kapasitas baterai smartphone tersebut. Karena komponen yang satu ini merupakan bagian terpenting dari smartphone, maka jangan sampai diabaikan oleh kalian yang pengen membeli smartphone baru.
Lalu berapa besaran kapasitas baterai yang diperlukan? Minimal smartphone baru yang menjadi incaran memiliki baterai yang berkapasitas 3.000 mAh, dan dengan daya baterai sebesar itu, maka kalian dapat leluasa untuk mengoperasikan smartphone dalam waktu yang lama.
Kemudian lainnya yang perlu kalian pertimbangkan adalah smartphone tersebut dibekali dengan fitur pengisian baterai yang cepat atau fast charging yang baik, atau bisa juga yang menggunakan fitur wireless charging.
3. Sistem Operasi
Kemudian selanjutnya kalian harus bisa memilih smartphone yang sistem operasinya (OS) sudah berbasis di atas Android 7.0 Nougat ke atas. Jadi hal ini menjadi pertimbangan, sebab ada beberapa aplikasi seperti chat terpopuler di dunia, Whatsapp, yang sudah menutup bagi Android yang OS-nya yang masih berbasis zaman dulu.
Namun kalian tetap bisa memakai ponsel yang OS tidak 7.0 Nougat, yang penting, smartphonenya dapat diupgrade ke Android yang di atasnya atau terbaru.
4. Membandingkan dengan smartphone lain
Sekarang gak sedikit ponsel pintar yang mengeluarkan produk terbarunya dan memiliki spesifikasi berbeda dengan vendor yang lain. Contoh beberapa ponsel yang mempunyai harga sama, namun untuk urusan spek ada perbedaan dengan yang lain.
Maka dari itu, kalian harus jeli pada saat membeli smartphone baru, jangan tergiur harga murah tapi spek malah mengecewakan.
Maka untuk membeli smartphone baru berikutnya ialah membandingkannya dengan produk yang lain. Carilah yang harganya lebih murah namun dibekali dengan spesifikasi yang bagus, atau minimal sama di kelasnya.
Jika kalian ingin tahu perbandingannya maka kalian bisa mencari di internet atau survei ke setiap toko.
5. Garansi resmi
Selanjutnya yang perlu kalian perhatikan adalah garansi resmi. Biasanya untuk smartphone yang baru di dalamnya terdapat kartu garansi resmi, dan service centre. Sedangkan kalau kalian membelinya di black market atau pasar gelap, maka smartphone tersebut gak ada kartu garansi resminya.
6. Membandingkan dengan seri sebelumnya
Sekarang samsung bisa dikatakan sebagai smartphone yang memiliki seri terbanyak. Misalnya Samsung seri Galaxy, dan seri lainnya. Kalau kalian teliti antara seri yang tertua hingga termuda atau yang baru keluar memiliki harga dan spek yang berbeda.
Akan tetapi, bukan berarti seri yang baru keluar dibekali dengan spek yang lebih bagus daripada seri sebelumnya. Bahkan, seri sebelumnya dapat direkomendasikan untuk dibeli ketimbang yang baru keluar.
Maka kesimpulannya adalah sebelum membeli smartphone baru, kalian harus bandingkan terlebih dulu antara seri sebelumnya dengan seri terbaru. Kalau gak ada perubahan yang mencolok baik itu dapur pacu, RAM, desain dan lainnya, maka lebih baik kalian membeli seri lama yang pasti harganya juga akan lebih murah. Baiklah itu saja informasi yang bisa kami sampaikan semoga bermanfaat terimakasih.