Cara Kirim Pesan WhatsApp Tanpa Simpan Nomor

Menyimpan nomor di ponsel merupakan hal pertama yang harus kamu lakukan jika kamu ingin menghubungi seseorang lewat aplikasi pesan instan WhatsApp.

Namun jika kamu enggan untuk menambahkan banyak kontak lagi di ponsel kamu, maka ada beberapa cara mudah yang bisa kamu pilih supaya kamu bisa menghubungi seseorang via WhatsApp walau tanpa menyimpan nomornya.

Cara Kirim Pesan WhatsApp Tanpa Simpan Nomor

Penasaran bagaimana caranya? Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

Cara Kirim Pesan WhatsApp Tanpa Simpan Nomor


Pakai tautan Wa.me

Ini merupakan cara yang paling dianjurkan oleh WhatsApp, sebab cara ini tercantum pada FAQ sendiri.

Cara memakainya cukup mudah, pengguna hanya butuh membuka browser di ponsel, kemudian mengetikkan "wa.me" (tanpa tanda kutip) yang berikutnya  akan disusul dengan nomor telepon tujuan.

Contohnya kamu memakai nomor '+6281234567891', maka nanti pengguna nantinya hanya perlu menulis https://wa.me/+6281234567891.

Selanjutnya akan muncul pilihan di WhatsApp untuk membuka percakapan dengan nomor yang dituju. Tekan, dan pengguna telah dapat menghubungi orang tersebut.
Baca juga: 

Pakai Aplikasi Pihak Ketiga

Ada aplikasi pihak ketiga yang bisa membantu pengguna melakukan chat tanpa simpan kontak dan kamu bisa mendapatkannya di App Store dan Google Play.

Aplikasi yang paling dianjurkan yaitu "Click to chat", sebab tidak mempunyai iklan dan juga perizinan yang diajukan tidak aneh-aneh.

Pemakaiannya cukup mudah, dalam aplikasi tersebut kamu hanya perlu memasukkan kode nomor negara yang dilanjutkan dengan nomor telepon, kemudian dibarengi dengan pesan yang mau disampaikan pada bagian bawah aplikasi.

Trik Aplikasi

Ini adalah cara paling mudah dan paling cepat, kamu hanya perlu memasukkan nomor ke address bar yang ada pada aplikasi Google. Mohon diperhatikan, aplikasi Google ya, bukan aplikasi browser web Google Chrome.

Kemudian nomor yang telah dimasukkan akan ditekan cukup lama sehingga memunculkan opsi-opsi baru untuk menghubungi nomor tersebut.

Cara ini bisa dilakukan dengan sistem operasi Android 9 Pie dan Android 10 yang ada pada sejumlah smartphone baru.

Semoga cara diatas bermanfaat ya!